Wednesday, December 23, 2009

Berguru pada Pemilik Bakso Kepala sapi


 
Pada Minggu ini kami belajar dari Mas Anggara, seorang pengusaha muda pemilik dari Bakso kepala Sapi sekaligus beberapa merek lainnya seperti Bakso Raden, Bakso Mas Karyo, Teh sari dll.

Rupanya bisnis bakso ini telah dilakoninya semenjak tahun 2007 di Bogor. Puluhan outlet diseluruh Indonesia yang dimilikinya rupanya masih akan terus bertambah dan bertambah lagi.

Kami sempat dijak berkeliling kesalah satu tempat produksi beliau di Bogor. Wow sungguh luar biasa.

Ternyata mas Anggara ini masih mahasiswa lho....
(Mahasiswa berkocek tebal rupanya sedang jadi tren saat ini)

Sukses terus mas Anggara, bagi anda yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai pengusaha hebat kali ini silahkan visit : http://www.baksokepalasapi.com/

Maju Terus Pengusaha Muda Indonesia

Fatchur Rozi
http://fatchur-rozi.blogspot.com
http://rajasendal.com

Tuesday, December 15, 2009

Berguru dengan Refanes Pelopor Kerudung Ceria Indonesia

 
Alhamdulillah...
Akhirnya kami akhirnya hari ini dapat dipertemukan dengan pemilik dari kerudung Ceria REFANES.
Banyak cerita dan banyak ilmu yang didapat dan tidak sabar untuk segera diimplementasikan.

Terima Kasih kepada Pak Agus dan Bu Ines yang betapapun sibuknya masih sempat menularkan ilmunya kepada kami hari ini.

Sungguh luar biasa memang pengalaman yang telah dilalui oleh beliau berdua.

Sebagai Pelopor kerudung Kreatif pertama di Indonesia, mereka tetap fokus terhadap kreatifitas yang telah dibangunnya serta menjaga dengan cara yang sangat luar biasa.

Silahkan klik link dibawah untuk mengetahui produk Refanes

Sukses terus Bu Ines dan Pak Agus...
Semoga selalu diberi kemudahan dan diberkahi oleh Allah swt Amin

Salam Hangat

Fatchur Rozi
Owner IMUCU
Pelopor Sandal Kreatif Indonesia